Bersepeda Gunung


     Di Taman Simalem Resort, anda bisa bersepeda gunung menjelajahi sekitar resort atau bagi anda yang memiliki keberanian bisa juga menjelajahi dengan bersepeda ke dalam hutan hujan, lahan Pertanian, dan perbukitan.
Anda tidak usah takut bila tidak mempersiapkan sepeda untuk dibawa ke Taman Simalem Resort, karena di Taman Simalem Resort juga menyediakan sepeda yang bisa untuk kita sewa.

Rekomendasi usia untuk kegiatan ini dari usia 12 Tahun ke atas. Dan bagi usia di bawah 21 Tahun, orang tua atau keluarga wajib mengisi formulir ganti rugi bila terdapat kerusakan yang diperbuat.